Senin, 08 Februari 2010

Super Power Pack

Berangkat dari sumber daya internal GPS saya yang Cuma ngepas 4 jam maka lahirlah kebutuhan sumber daya tambahan agar GPS bisa terus menerus berfungsi sebagai alat navigasi yang handal. Mulailah saya berburu power pack yang sesuai dengan kebutuhan .
Melihat untuk apa GPS Go Go 902 ini dirancang maka saya putuskan untuk mencari Power pack dengan daya 12 v, 1 Amper. Wah, untk ukuran power pack yang real portable , cukup sulit menemukannya. Rata rata power pack yang berada dipasaran memiliki kuat arus hanya dalam ukuran mili. Saya berfikir, arus segitu tidak akan bisa menggerakkan charger bawaan GPS yang dulunya mesti di colokkan di lighter mobil.
Power pack yang mendekati kebutuhan dari sudut kuat arusnya adalah tipe yang dipakai pada lampu emergecy. Biasanya lampu emercency berdaya 6 v , 4. 5 ampere. Jika memakai power pack tipe ini saya memerlukan dua buah powerpack . Saya fikir itun cukup merepotkan ketika harus saya bawa bersepeda.
Akhinya ketemu power pack 12 volt, 7,5 amper. Yang biasa digunakan paga motor lisatrik mainan anak anak . Apa mau dikata, yang cocok cuma ini . accu kering / power pack panasonic 12 volt ; 7,5 amper dengan waktu pakai kira kira 20 jam sesuai yang tertera di label bateray kering tersebut.
Super “Power Pack” Panasonic. Ini bukan power pack biasa, spesifikasinya sama dengan accu yang dipakai pada motor roda 2 . sepertinya ini accu sungguhan. Tapi kering dan agak ramping.dan bukan dijual di toko alat motor .
Setelah diasembly dengan lighter socket , jadilah power pack yang sebenarnya. Saya sudah test chargernya di socket lighter. Lampu led hijau menyala ketika saya pug in , berarti power pack ini sudah bekerja. Tinggal menempatkan di rack belakang.
Gowes dengan GPS tanpa kawatir lagi GPS mati karena low batt. Selamat tinggal low bat. Selama membawa serta power pack ini hp pun bisa dicharge di sini . daya power pack 12 V; 7,5 Amphere lebih dari cukup dipakai 24 jam ber GPS non stop.
Keterangan harga : Panasonic 12 V 7. 5Amp. Rp. 185.000,00
Lighter socket Rp. 20.000,00
Fitting 4 Pcs Rp. 2.000,00
1 Meter Kabel Rp. 3.000,00

Tidak ada komentar:

Posting Komentar