Senin, 03 Mei 2010

Mapai Wanayasa Cibeber


Wanayasa adalah lokasi favorit untuk di datangi goweser. Entah dari purwakarta , Cikampek , Karawang dan lain-lain . Rute tradisional yang bisa di tempuh dari Purwakarta adalah melewati jalan Terusan Kapten Halim.
Tantangan pertama selepas jalan kereta di Pasar Rebo, adalah tanjakan cihuni sejauh 1400 meter. Ditanjakan ini lumayan berat . Bagi yang belum pernah melewatinya akan terasa berat ketika melewati belokan pertama dan menanjak. Mengowes bersama 10 goweser, saya membiarkan teman teman meninggalkan saya dibelakang ketika melewati tanjakan ini . Saya cukup puas dengan melaju 10 km per jam di tanjakan ini.
Seterusnya jalan menanjak ringan namun tanjakan ini tidak berhenti sampai kita mencapai warung sate Anwar 1. Warung sate ini merupakan tempat yang di minati pengendara yang melintas di jalan ini. Berada di akhir tanjakan panjang dari desa Lebak Anyar , merupakan lokasi yang bagus. Menikmati sate Kambing , ayam bakar yang segar adalah suguhan utama rumah makan ini. Rumah makan ini sebenarnya bukan penyedia satu satunya kuliner di lokasi ini ada nasi liwet Ibu Dini. Dan lain lainya.

Selepas turunan kecil kita dihadapkan tanjakan panjang sejauh 2 , 5 km . Tanjakan ini baru berhenti setelah kita melewati peternakan ayam. Lepas dari dari tanjakan ini kita bisa sedikit memacu sepeda. Kalau dari tanjakan sebelumnya saya hanya melaju 8-9 km perjam. Di rute agak datar ini saya bisa menambah kecepatan sampai 15 km perjam . Saya tidak berani menaikkan kecepatan lebih dari itu. Saya khawatir ditanjakan pendek yang masih tersisa di depan bisa membuat kaki saya kram.
Wanayasa pada ketinggian 700 meter di atas permukaan laut bisa kami capai dalam waktu 2 jam gowes. Total waktu yang digunakan dari situ buleud ( 120 mdpl) ke Wanayasa adalah 2, 5 jam. Tambahan 30 menit ketika berhenti di hutan ranca darah . kami haru regroup sebelum sampai di lokasi finish
Dari wanayasa kami lanjutkan gower ke desa Cibeber. Rute ini menurun sedikit setinggi 60 meter saja . desa Cibeber berada pada ketinggian 640 mdpl, Ada rute yang enak untuk diulangi di seputaran daerah ini. Pada ketinggian 640 mdpl banyak pohon teh di tanam di lokasi ini.
Mengamil tempat sholat di masjid desa Cibeber kami merasakan sejuknya air di daerah ini. Siang hari bolong air terasa keluar dari lemari es yang kita simpan semalaman. Mak Nyess.
Selepas sholat makan siang penuh nikmat kami rasakan di desa ini . selesai menyiapkan sepeda, kami turun ke Purwakarta lagi. Menikmanti turunan sejauh 23 km. jalan menurun dan berkelok selepas desa Taringgul selalu membuat ketagihan siapapun yang gowes di rute ini.

Sepeda : Trek Sepeda MTBku
Cyclocom : Magic one MGCCL 14
GPS: Go GO 902
max spedd 68 km/jam
Peserta : Mang Ating, Pak Didin , Si Kong, Muria, Ucup, Engkus, Furqon , Acu, Aep. Rahmat, Bambangs,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar